Selasa, 22 Juni 2010

Mengisi waktu senggang belajar dengan Nobar ( Nonton Bareng )

           Mengisi waktu senggang diantara waktu setelah melaksanakan ujian dan selama masa menunggu raport yang turun, maka di setiap sekolah sering diisi dengan kegiatan olahraga antar kelas ( class meeting ), bertempat di lapangan Pondok Pesantren Nurul Islam, Kecamatan Bayung Lencir, Kabupaten Musi Banyuasin, Sumatera Selatan, pada hari sabtu 26 juni 2010, pukul 20.00 BBWI, berlangsung kegiatan yang diselenggarakan oleh Mobil Pustaka Bersama, Program pendukung operasional dari JOB Pertamina - Talisman Jambi Merang.         
              Kegiatan Nonton Bareng bersama para santri - santri dan para Ustad yang ada di lingkungan Pondok Pesantren Nurul Islam, mendapat respon cukup bagus dari semua kalangan yang ada di lingkungan Pondok Pesantren Nurul Islam, Bayung Lencir.
        Kegiatan ini akan bergulir dari titik satu ke titik lain yang merupakan salah satu dari Stop Over Mobil Pustaka Bersama, Yang merupakan Mobil Pelayanan Peminjaman Koleksi Buku ( Perpustakaan Keliling ), untuk satu bulan kedepan kegiatan ini akan terus dilaksanakan dengan jadwal yang bersifat tentatif, sesuai dengan kesepakatan dari pihak yang menyediakan tempat dan petugas layanan pustaka ( penyelenggara ), masa liburan seperti ini sangat memungkinkan untuk kegiatan seperti ini dilakukan, selain untuk hiburan bagi semua, mengenalkan dunia buku dan mencoba untuk selalu dekat dengan bahan bacaan, sehingga akan timbul minat baca.

Tidak ada komentar: