Senin, 29 Maret 2010

Mengubah Kebiasaan...Surat Pembaca Mobil Pustaka Bersama



Dengan adanya lomba penulisan surat pembaca di Newsletter Pacak, maka terjaring beberapa surat yang menarik untuk di kutip dan mewakili dari surat yang lain, surat ini berasal dari seorang anak SD yang dikenal sangat nakal di lingkungan sekolahnya, namun setelah melakukan beberapa pengamatan, anak ini mempunyai minat baca yang tinggi...dia menulis surat kepada petugas layanan Mobil Pustaka Bersama.


                                                                                                           Bayung Lencir,  19 Februari 2010
Asalamu’alaikum Wr Wb
Apa kabar kakak pengelola sudut baca ? mudah – mudahan sehat  - sehat aja ? sebenarnya saya sudah lama ingin menuliskan surat kepada sudut baca, namun baru kali inidapat dikirimkan, saya senang sekali jika kakak – kakak sudut baca datang terus ke SDN 1 Bayung Lencir, di SD saya.
Sekarang saya akan menceritakan pengalaman saya, sewaktu pulang sekolah saya membaca buku di mobil pustaka bersama,, datanglah kakak melihatku sedang membaca cerita, kata kakak itu kamu mau nggak hadiah ? mau, jawabku. Kamu harus menceritakan salah satu judul buku cerita yang ada di mobil pustaka bersama yang kamu sukai, kata kakak itu kepadaku, saya mengambil salah satu koleksi buku cerita yang ada di mobil pustaka bersama dan membaca dengan menghafalnya, setelah selesai membaca saya menceritakan isi cerita yang ada di buku tersebut didepan kakak dan teman – teman, setelah saya selesai bercerita dengan segenap kemampuan saya, maka kakak memberi saya sebuah hadiah berupa kaos dengan gambar mobil pustaka bersama, saya mengucapkan terima kasih kepada kakak itu.
Itulah pengalaman dari saya, wasalamu’alaikum Wr Wb.
                                                                                                            Aris Perdana
                                                                                              SDN 1 Bayung Lencir ( VI A )


KEBIASAAN BARU YANG LEBIH BAIK...
Apakah Anda merasa kesulitan atau tidak mudah untuk mengubah kebiasaan lama Anda? Kebanyakan dari kita merasa kesulitan untuk mengubah kebiasaan lama yang kurang baik, menjadi kebiasaan baru yang lebih baik. Kenapa? 
Nah, ini memerlukan tidak hanya sekedar jawaban teoritis...yang sudah tentu akan dijawab, bahwa manusia itu memang "makhluk kebiasaan". Disebut sebagai "makhluk kebiasaan" karena kita seringkali merasa sulit melakukan sesuatu hal yang baru, tetapi setelah kita melakukannya berulangkali, maka hal baru tadi menjadi sangat mudah untuk kita lakukan. Bukankah demikian?
Tahukah Anda penyebabnya? Ya...penyebabnya karena kita ini sebenarnya dianugerahi kekuatan pikiran super atau "Super Mind". Inilah yang menyebabkan apapun yang kita lakukan secara terus menerus dan berulang-ulang, pasti akan diserap oleh pikiran kita...orang bilang sudah meresap ke dalam Pikiran Bawah Sadar kita, sehingga pada gilirannya, Pikiran Bawah Sadar ganti yang mengendalikan aktivitas tersebut.
Sebuah contoh, saat kita masih kecil, disuruh mengikat "tali sepatu"...kok sulit sekali ya. Tetapi coba sekarang ini, Anda mengikat "tali sepatu" Anda...pasti sangat mudah, bahkan Anda dapat mengikatnya dengan "mata terpejam" sekalipun...begitu mudahnya bukan?
Jadi, kembali ke topik semula, bagaimana bisa mengubah kebiasaan lama menjadi suatu kebiasaan baru? Jawabnya, Anda harus mau berusaha sekuat tenaga dan mau meluangkan waktu dan energi Anda...untuk segera melakukan kebiasaan baru yang Anda inginkan tersebut.
Lakukan aktivitas kebiasaan baru itu dengan penuh semangat juang, dan lakukan secara terus menerus serta harus berulang-ulang frekuensinya. Jangan melakukan aktivitas baru itu dengan sekedarnya. Ingatlah, pikiran kita ini mempunyai kekuatan super, sehingga pikiran kita akan meyerap apapun yang Anda lakukan. Jika Anda melakukan kebiasaan baru tersebut asal-asalan, maka pikiran kita juga akan menindaklanjutinya secara asal-asalan juga. Jika Anda serius mau mengubah kebiasaan lama dengan yang baru dan lebih baik, maka lakukan kebiasaan baru itu dengan serius pula, sampai pikiran bawah sadar Anda menggantikan peran sadar Anda...maka kebiasaan baru Anda akan bisa Anda jalani dengan enak, nyaman, dan gak terasa berat untuk melakukannya.
http://health.dir.groups.yahoo.com/group/haditiens/message/801

dari kutipan di atas dapat disimpulkan, mengubah kebiasaan yang lebih baik akan sedikit lebih mudah jika ada pemicu otak untuk tertarik pada hal baik, salah satu pemicu dalam hal ini adalah memberi hadiah yang sesuai dengan kebiasaan baik yang dilakukan.

Tidak ada komentar: